Diduga Masalah Lama, Tanpa Basa-Basi Warga Pekalongan Langsung Ditikam Pelaku
RK ONLINE - Ditikam pelaku menggunakan pisau stek, Rabu 13 Maret 2024 Yadi (49) warga Pekalongan, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu masih menjalani perawatan. Diduga dipicu masalah lama, warga Pekalongan ini tanpa basa-basi langsung ditikam oleh DO (27), warga Desa Ujan Mas Bawah, Kecamatan Ujan Mas yang sampai saat ini masih dalam pemeriksaan Satreskrim Polres Kepahiang, Polda Bengkulu.
Sebelumnya pria yang sehari-harinya berprofesi sebagai wiraswasta ini, diamankan tim gabungan Polsek Ujan Mas dan Tim Elang Juvi.
BACA JUGA:Tips Mudah Mengelola Barang di Rumah Agar Tetap Rapi dan Teratur
Kapolres Kepahiang, AKBP. Eko Munaryanto, S.IK, melalui Kasat Reskrim, AKP. Sujud Alif Yulamlam, S.IK menuturkan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan terhadap terduga pelaku, aksi penikaman di TKP Desa Pekalongan ini dilakukannya lantaran sebelumnya, memang sempat memiliki permasalahan lama dengan korban.
"Jadi memang ada permasalahan lama antara terduga pelaku dan juga korban, tadi malam keduanya pun memutuskan untuk bertemu di Desa Pekalongan," ujar Sujud.
BACA JUGA:WhatsApp Kini Beri Tanda Keamanan Chat Enkripsi End to End
Alih-alih mencari solusi terkait permasalahan antar keduanya, terduga pelaku tanpa banyak basa-basi langsung menikam korban dengan menggunakan Sajam jenis pisau stek ke arah dada korban sebanyak tiga kali.
"Oleh sebab itu pada bagian dada korban, ditemukan ada sebanyak 3 liang luka tusuk," lanjutnya.
Sebelumnya diberitakan bahwa, setelah 3 kali ditikam menggunakan pisau stek, Yadi (49) warga Pekalongan, Kecamatan Ujan Mas, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu nyaris tewas.
BACA JUGA:Pemulung Barang Rongsokan Simpan Hasil Curian di Rumah Orang Tua
Sempat kehilangan banyak darah, warga Pekalongan ini nyaris meregang nyawa hingga akhirnya dilarikan ke RSUD Kepahiang.
Sementara pelakunya, DO (27) warga Desa Ujan Mas Bawah, Kecamatan Ujan Mas, langsung berhasil diamankan tim gabungan Polsek Ujan Mas dan Tim Elang Juvi, Satreskrim Polres Kepahiang, Polda Bengkulu, Rabu 13 Maret 2024 dini hari.
Pria sadis yang dengan teganya menikam warga Pekalongan ini, berhasil ditangkap polisi selang beberapa jam pascakejadian.
BACA JUGA:4 Alasan Pentingnya Untuk Menghindari Memotong Rumput Basah