Atasi Kemiskinan Ekstrem, Desa Babakan Bogor Gelar Musdesus Penerima Manfaat BLT Dana Desa 2024
RK ONLINE - Sebagai upaya dalam mengatasi kemiskinan ekstrem dan memulihkan perekonomian masyarakat Desa Babakan Bogor, Kecamatan Kabawetan, Kabupaten Kepahiang, Provinsi Bengkulu, kembali menggelar Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) terkait Penerima Manfaat BLT Dana Desa Tahun Anggaran 2024.
Serupa dengan tahun-tahun sebelumnya, penentuan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT Dana Desa ini melalui serangkaian kategori dan verifikasi yang disandingkan dengan data dari Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kepahiang.
BACA JUGA:7 Makanan yang Terbukti Meningkatkan Daya Ingat, Apa Saja?
Adapun beberapa kategori penerima BLT Dana Desa ini meliputi keluarga miskin ekstrem, keluarga yang memiliki anggota rentan sakit menahun atau sakit kronis, keluarga dengan anggota rumah tangga tunggal Lansia, keluarga yang terdapat anggota difabel dan janda tua sebatang kara.
"Hari ini kita melaksanakan Musdesus terkait penerima manfaat BLT Dana Desa 2024. Ini merupakan upaya pemerintah desa dalam menangani kemiskinan ekstrem dan juga memulihkan perekonomian masyarakat," ujar Kepala Desa Babakan Bogor, Giran.
Lebih lanjut dikatakan Giran, melalui Musdesus ini Pemdes Babakan Bogor bersama dengan Dinsos Kabupaten Kepahiang akan melaksanakan verifikasi terkait kelayakan calon penerima BLT Dana Desa 2024 yang diusulkan. Melalui rangkaian verifikasi inilah, masyarakat yang terjaring akan dinyatakan sebagai KPM BLT Dana Desa Tahun 2024 mendatang.
BACA JUGA:Menjadi Prioritas, Pemerintah Siap Rekrut Talenta Digital Melalui Perekrutan CPNS 2024
"Karena penentuannya juga memiliki mekanisme, jadi tidak asal ditunjuk. Pemdes akan menyampaikan usulan nama-nama calon KPM, sementara nanti akan dilakukan proses verifikasi dan validasi oleh Dinsos Kepahiang," lanjutnya.
Sementara itu Operator SIKS NG Dinsos Kepahiang, Oktovian menambahkan bahwa usai dilakukan verifikasi dan validasi, penentuan KPM BLT Dana Desa Tahun 2024 akan diserahkan kembali kepada pihak pemerintah desa untuk diumumkan kepada masing-masing penerima manfaat.