Begini Cara Hasilkan Uang dari Internet Melalui Program Shopee Affiliate
RK ONLINE - Bagi Anda yang sering melihat teman-teman Anda membagikan link Shopee di akun media sosial, mungkin itu adalah bagian dari program Shopee Affiliate. Bagaimana cara daftar Shopee Affiliate? Cara ini ternyata cukup mudah dan terbuka untuk siapa saja.
Melalui program Shopee Affiliate, Anda memiliki peluang untuk mendapatkan komisi dari setiap pembelian produk yang Anda promosikan di media sosial. Apa saja langkah-langkahnya? Berikut adalah panduan lengkap cara mendaftar Shopee Affiliate, serta besaran komisi yang dapat Anda peroleh, beserta syarat dan ketentuannya.
Dilansir dari laman resmi Shopee, Shopee Affiliate adalah program yang dirancang oleh Shopee untuk memberi kesempatan kepada semua individu untuk mendapatkan penghasilan dari Shopee, meskipun mereka tidak memiliki produk sendiri. Caranya sangat sederhana, yaitu dengan mempromosikan produk-produk yang tersedia di platform Shopee melalui akun media sosial pribadi.
BACA JUGA:Cukup Tonton Video, Dapatkan Saldo DANA Rp 300 Ribu
Setiap orang memiliki kreativitas dalam membuat konten promosi yang sesuai dengan produk yang mereka promosikan. Meskipun demikian, terdapat sejumlah syarat dan ketentuan yang perlu diikuti.
Mendaftar sebagai anggota Shopee Affiliate tidaklah sulit, hanya terdiri dari empat langkah sederhana. Proses ini bisa dilakukan melalui perangkat berbasis browser seperti Chrome, Mozilla Firefox, Safari, Samsung Internet, baik di ponsel, laptop, atau PC.
- Buka situs affiliate.shopee.co.id melalui browser.
- Login menggunakan akun Shopee yang sudah Anda daftarkan. Jika belum memiliki akun, Anda dapat mendaftar terlebih dahulu.
- Pilih opsi 'Saya Seorang Afiliasi'. Isikan informasi akun Shopee Anda, termasuk nama akun, alamat rumah, alamat email, dan nomor telepon.