Setelah tumbuh dewasa, THL Damkar ini mengaku masih tetap dengan kebiasaannya yang gemar menyimpan uang yang memiliki kisah atau cerita yang berarti baginya. Kali ini uang kuno pecahan Rp25, sengaja disimpannya di dalam dompet karena merupakan hasil keringatnya ketika pertama kali mendapatkan upah dari pekerjaan yang ditekuninya saat itu.
Meskipun sudah tidak memiliki nilai dan menjadi uang kuno, THL Damkar ini mengatakan jika uang Rp25 tersebut disimpan layaknya "barang antik" karena diperolehnya dari pekerjaan pertama sebagai penggali sumur.
BACA JUGA:Hanya Dengan Modal 1 Rupiah Bisa Membuat Orang Mendadak Tajir, Ini Rahasianya!
Selain beberapa uang kuno yang kebanyakan dibalut kisah kelam tersebut, personel Damkar Kepahiang ini juga mengaku menyimpan uang kuno pecahan Rp1.000 logam. Uang ini adalah uang Rp1.000 yang terbuat dari bahan dengan kombinasi warna perak dan kuningan.