Kirim 50 Atlet Ikuti Porwanas ke-XIII Jawa Timur

Kamis 13-10-2022,11:10 WIB
Reporter : Gatot Julian
Editor : Andi Jamhari

RK ONLINE - PWI Provinsi Bengkulu menggelar rapat koordinasi (Rakor) dengan Gubernur Bengkulu Dr. H. Rohidin Mersyah, M.MA. Rapat tersebut berkaitan dengan persiapan ajang Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) ke-XIII tahun 2022 yang akan dilaksanakan di Malang Jawa Timur. Rapat tersebut dilaksanakan untuk memastikan kesiapan atlet-atlet Forwanas Bengkulu yang akan diberangkatkan.

Ketua  Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) PWI Provinsi Bengkulu, Pihan Pino mengatakan rakor tersebut dilakukan dalam membahas kesiapan mengikuti Porwanas yang akan dilaksanakan 20 hingga 27 November mendatang di Malang Jawa Timur. Direncanakan ada 50 atlet ditambah offcial yang akan diberangkatkan mengikuti ajang tersebut.

"Atlet yang akan diberangkatkan akan mengikuti 6 cabang olahraga dari 10 cabang yang diperlombakan. Seperti tenis meja, bulu tangkis, biliar, futsal, catur dan atletik. Dengan rombongan yang akan dikirim sebanyak 50 orang atlet plus official," jelasnya.

Pihaknya menargetkan kontingen Bengkulu mampu menorehkan prestasinya dan membawa pulang mendali. 

"Kita ditahun ini, saya sampaikan kepada teman-teman atlet minimal harus lebih baik dari tahun sebelumnya. Minimal harus ada mendali. Ada beberapa cabor yang diprioritaskan untuk mendali seperti atletik, catur dan bulu tangkis," singkatnya.

 

BACA JUGA:Ikut Pra Popnas, Provinsi Bengkulu Berangkatkan 134 Atlet

 

Sementara itu, Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA mengatakan pihaknya akan mendukung dan mensuport agar atlet yang mengikuti ajang tersebut bisa meraih hasil yang maksimal. 

"Event ini penting sekaligus sebagai untuk meraih prestasi. Tapi membangun Informasi dan kebersamaan juga penting," singkat Rohidin.

Kategori :

Terkait