RK ONLINE - Kasus positif Covid-19 beberapa waktu terakhir kembali merebak di Propinsi Bengkulu, bahkan berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Bengkulu hingga per tanggal 17 Februari 2022 jumlah kasus positif baru hampir mendekati angka 1000 kasus. Meningkatnya kasus ini, bahkan menyebqbkan Kota Bengkulu harus kembali menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 yang sebelumnya telah berada di level 1. Kabid Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Dinkes Kota Bengkulu, Nelly Hartati mengatakan dengan adanya perubahan cuaca secara cepat belakangan terakhir menyebabkan daya tahan tubuh mudah drob, dan gampang terpapar penyakit. "Saat ini banyak masyarakat yang terkena Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) seperti flu dan batuk, dan sakit tenggorokan mulai dari anak-anak hingga orang dewasa. Dan kami minta untuk segera berobat ke Fasilitas Kesehatan (Faskes) terdekat," paparnya,Kamis (17/2). Ia menambahkan, pemeriksaan perlu dilakukan karena varian Covid-19 Omicron memilki gejala serupa berupa menderita flu, batuk dan sakit tenggorokan. Meski drmikian Nelli meminta masyarakat untuk tidak panik. "Walau belum tentu seseorang dengan flu dan batuk terinfeksi Covid-19, meskipun umumnya penderita Covid-19 saat ini disertai sejumlah gejala tersebut. Namun untuk kebaikan bersama, sebaiknya melakukan pemeriksaan," ujar Nelli. Dirinya meenghimbau masyarakat untuk selalu menerapkan protokol Kesehatan dan pola hidup sehat, serta menjaga daya tahan tubuh. Sehingga tidak mudah terpapar penyakit. Pewarta : Gatot Julian/Krn
Masyarakat Diminta Periksa Kesehatan di Faskes
Jumat 18-02-2022,04:16 WIB
Editor : Rakep Online
Kategori :